Friday 2 June 2017

Menginstal TensorFlow -Python

Gambar 1. Logo TensorFlow

Pada kali ini saya membagi pengalaman instalisasi TensorFlow pada python. Python yang saya gunakan versi 3.5.2 . Karena saat browsing2 menemukan saran untuk menggunakan python versi tersebut.

Instalasi TensorFlow berhasil saya lakukan pada komputer windows 64 bit namun pada windows 32 bit gagal. Kegagalan tersebut terjadi pada saat eksekusi kode dibawah. Instalasi TensorFlow dapat dilakukan dengan cara mengeksekusi kode dibawah menggunakan cmd (sesuaikan dengan direktori pip3)

Kode instal tensorflow:
C:\> pip3 install --upgrade tensorflow
pip3 install --upgrade tensorflow-gpu
sumber: https://www.tensorflow.org/install/install_windows

sebelum eksekusi kode diatas instal dulu:

Jika sudah terlanjur instal tensorflow sebelum instalisasi Microsoft Visual C++ 2015 Redistributable Update 3 (x64 version) maka tensorflow harus uninstal 

Cara uninstal tensorflow:
pip uninstall tensorflow
pip uninstall protobuf


Indikasi instalisasi tensorflow berhasil yaitu dengan mengeksekusi kode dibawah pada python interactive shell:

>>> import tensorflow as tf
>>> hello = tf.constant('Hello, TensorFlow!')
>>> sess = tf.Session()
>>> print(sess.run(hello))

output:

Hello, TensorFlow!


Sekian dan terimakasih..
Ada masalah atau pertanyaan bisa komen dibawah



>>> import tensorflow as tf>>> hello = tf.constant('Hello, TensorFlow!')
>>> sess = tf.Session()
>>> print(sess.run(hello))
>>> import tensorflow as tf>>> hello = tf.constant('Hello, TensorFlow!')
>>> sess = tf.Session()
>>> print(sess.run(hello))

Friday 26 May 2017

Cara Menyisipkan Baris Baru Pada Tiap Baris Data -Excel

Bagaimana menyisipkan rows/ baris baru di setiap baris data yang sudah ada menggunakan Microsoft Excel seperti gambar di atas. Jika baris data yang disisipkan sedikit stop baca blog ini karena tidak efektif. Namun bagimana ada puluhan bahkan ribuan baris data lanjutkan baca halaman blog ini sampai selesai.

Langkah - langkah / Cara :

1. Berikan nomor urut sesuai dengan jumlah data yang sudah ada. Kemudian kopi paste satu kali dibawahnya seperti gambar dibawah.

Gambar 1. Memberikan urutan dan kopi paste urutan tersebut
2. Drag seluruh data termasuk no urutan tadi. Kemudian pilih Data > Sort 

Gambar 2. Gambar sorting

3. Urutkan kolom no urut dari besar ke kecil kemudian Ok

Gambar 3. Urutkan berdasarkan kolom no urut

4. Berhasil!!..  Hasilny akan ada 1 baris baru diantara baris data tadi
Gambar 4. Baris baru terbentuk

Lalu bagaimana jika ingin menambahkan / menyisipkan lebih dari satu baris baru. 

kopi paste no urut sebanyak jumlah baris yang ingin ditambahkan. Gambar 5 menunjukan  bahwa ada dua baris baru yang ingin disisipkan. Kemudian dengan langkah yang sama seperti cara menambahkan satu baris baru.
Gambar 5. Ingin menyisipkan dua baris baru




Sekian dan terimakasih
Selamat bereksperimen...

 


Sunday 30 April 2017

Menggunakan Library JavaScript SheetJS untuk Membaca File excel xls / xlsx



Gambar 1. Web Sheet JS


Siapa yang tak kenal Microsoft Excel ?  
Aplikasi pengolahan data yang berjalan diplatform windows dan android yang anak SD pun juga tahu. Karena disekolah diajarkan penggunaan excel maka tak heran jika hampir disetiap lini dunia pengolahan data kebanyakan menggunakan excel. Keberadaan Microsoft Excel juga didukung dengan ketersedian komputer windows yang mudah dijangkau oleh berbagai kalangan entah dari sisi UI/UX , harga, dan ketersediaan dipasar.  

Jika ada pertanyaan > bagaimana membuat tabel dengan komputer ? Microsoft Excel lah jawabannya


Oleh karena itu jika aplikasi yang kita buat ingin dapat membaca data berupa tabel dari user, tentu cara terbaik aplikasi tersebut dibuat untuk dapat membaca file excel.

SheetJS adalah contoh libary javascript yang mampu untuk mebaca file excel
link:


Berikut link demonya:
dan

Source codeny dapat dowload di github:
dan


setalah didownload extrak zipnya pada xampp lalu buka link /sesuaikan
atau


hasil run dari localhost (yang sebagian fungsiny sudah saya remove/delete jadi tampilan sedikit beda)

GIFF 1. Hasil run


Selamat bereksperimen
Sekian dan Terimakasih